Rabu, 10 Maret 2021 jajaran kepolisian Negara Republik Indonesia Resor Buleleng Gelar Rapat Koordinasi dalam Rangka pengamanan Hari Raya Nyepi Tahun Caka 1943 yang akan di laksanakan pada hari Ahad 14 maret 2021, Rapat koordinasi ini di hadiri oleh :
- Bupati Buleleng yg di wakili oleh Asisten I
- Dandim 1609/ Buleleng yg di wakili oleh Kasdim Buleleng
- Dan Sub Den Pom Singaraja
- Kepala PT PLN Singaraja
- Kalapas kelas II B Singaraja
-Ketua PHDI Kab.Buleleng
- Majelis Madya Desa Adat Kab.Buleleng
- Ketua FKUB Kab.Buleleng
- Ketua MUI Kab.Buleleng
- Ketua DPP Santo Paulus Singaraja
- Ketua MPAG Kab.Buleleng
- Ketua MAKIN Kab.Buleleng
- Ketua WALUBI Kab.Buleleng
- Kepala Banser Kab.Buleleng
- Ketua Pasikian Pecalang Kab.Buleleng
- Kapolsek Jajaran Polres Buleleng.
Kapolres Buleleng AKBP I MADE SINAR SUBAWA, S.I.K., MH Pimpin Rapat Persiapan Keamanan Hari Raya Nyepi tahun Caka 1943. |
Dalam pembuakaan acara Kapolres Buleleng AKBP I MADE SINAR SUBAWA, S.I.K., MH. Menghimbau dan menegaskan agar dalam perayaan hari raya nyepi nanti tetap mematuhi prokes Covid-19 dan tidak ada alasan untuk melanggarnya, kalau ingin tidak ada lagi penambahan klaster covid-19 dan angka kesembuhan terus meningkat mari kita sama-sama berupaya untuk selalu mematuhi prokes covid-19 di kab. buleleng ini. Tegas Kapolres Buleleng.
Perayaan hari raya nyepi kali ini akan di awali dengan perayaan peringatan Isro' Mi'raj yg akan di laksanakan oleh saudara-saudara kita umat islam, dan bertepatan dengan hari nyepi juga saudara kita umat kristiani melakukan kebaktian maka saya himbau kepada seluruh umat beragama yg ada di buleleng ini agar tetap mematuhi prokes Covid-19 dan saling menghargai antar umat beragama agar buleleng tetap kondusif, aman dan damai. Tambah Bapak Subawa Kapolres Buleleng. (10/3).
Mewakili Ketua MUI Kab. BULELENG H. Rahmat al Baihaqi |
Kasat Korcab Banser Kab. Buleleng Sahabat Tohari |
Ketua Majelis Madya Desa Adat Kab. Buleleng bapak Dewa Gede Budarsa, |
Dan Sub Den Pom Singaraja bapak KAPTEN Cpm Ketut Subawa |
Ketua pasikian pecalang kab. Buleleng Bapak Putu Mara |
0 Comments