Ticker

6/recent/ticker-posts

Rindu Terobati, Santri Pulang Bareng Pastikan Bebas Covid

Buleleng, aswajabuleleng- Sejumlah santri di pesantren yang ada di jawa menjelang bulan suci ramadhan mereka mendapatkan waktu liburan dari kesekian bulan mereka sibuk belajar siang malam, rindu keluarga pasti akan terobati.

Sebagaimana berita dilansir Aswaja Dewata Senin, 5/4/2021. Pulang Jama’ah (PUJA) santri PP. Salafiyah Syafi’iyah Sukorejo asal Bali disambut langsung oleh ketua IKSASS Alumni kabupaten Buleleng H. Mulyadi Putra. S. Sos, M. HI. Di pelabuhan Gilimanuk hari Senin (5/4).

Santriwati Ponpes Sukorejo asal Bali di atas Kapal Feri penyeberangan saat tiba di Pelabuhan Gilimanuk (dok.aswajadewata)

Prosedur kesehatan (Prokes) kepulangan para santri tersebut dimulai sejak masih di pondok. Sebelum melakukan perjalanan pulang, dilakukan cek kesehatan secara berkala pada para santri serta tes swab antigen oleh pihak pesatren. Tidak hanya itu, pondok juga mewajibkan para santri itu untuk melakukan isolasi mandiri di asrama yang telah disiapkan oleh pihak Ponpes. Tujuannya agar memastikan mereka bebas dari Covid 19 saat melakukan perjalanan pulang ke daerah asalnya masing-masing.

H. Mulyadi saat ditemui di lokasi menyebutkan bahwa, Kepulangan 1400 santri Salafiyah Syafi’iyah Sukorejo asal Bali dalam rangka libur Ramadhan ini adalah aktivitas rutin santri di setiap tahunnya. Dia juga mengaku telah berkordinasi dengan pemerintah daerah kabupaten maupun provinsi Bali sebelumnya terkait kepulangan mereka.

H. Mulyadi (memakai rompi) saat menunggu para santri di pelabuhan Gilimanuk, Bali (5/4) (dok.aswaja Dewata)

“Kami juga sudah berkordinasi dengan pemerintahan provinsi dan pemerintah kabupaten masing-masing darimana para santri itu berasal. Beberapa hari lalu saya khusus menghadap Gubernur untuk melaporkan rencana kepulangan para santri asal Bali ini,” papar anggota DPRD kabupaten Buleleng itu.

Sebanyak 1400 santri putra dan putri yang telah tiba di Bali ini terbagi dalam 2 rombongan. Rombongan pertama tiba pada hari Sabtu (3/4) dan disusul rombongan berikutnya di hari Senin (5/4). (Penulis Supri).


Editor : Ali Mas'ud, Diding K

By. Suport :

      Klik : 👉 : Mubina tour Singaraja jl. Melati No. 15 

            👉 : NUsantara Loundry jl.melati 43

           ðŸ‘‰ : Service komputer Matrix Singaraja


Post a Comment

0 Comments