Ticker

6/recent/ticker-posts

Kirab Panji NU 100 KM Peringatan 1 Abad NU, Gede Supriatna Beri Cinderamata Tokoh NU Buleleng

Aswajabuleleng | Disore hari tepat pukul 17.00 Ketua DPRD Kabupaten Buleleng Gede Supriatna, SH yang di dampingi oleh Wakil Ketua Komisi IV DPRD Kabupaten Buleleng Haji Mulyadi Putra, S.Sos., M.Hi. menghadiri Kirab Panji NU 100 KM Peringatan 1 Abad Nahdlatul Ulama di Eks. Pelabuhan Buleleng, Sabtu (28/1).

(Kiri) Ketua DPRD Buleleng Gede Supriatna, SH, ketua PWNU KH. Abdul Aziz, H. Rahmat baihaqi, H. Maksum Amin, H. Edi buimin, kepala kantor kemenag buleleng I Made subawa  (dok, humas DPRD buleleng)

Turut Hadir Kepala Kemenag Kabupaten Buleleng, Polres Kabupaten Buleleng, Dandim 1609 Kabupaten Buleleng, Kadis Pariwisata Kabupaten Buleleng, Ketua FKAUB Buleleng, Ketua PWNU Provinsi Bali, Ketua PC. NU Kabupaten Buleleng, banom NU serta Undangan lainnya.

Dalam Kegiatan tersebut, Ketua DPRD Kabupaten Buleleng Gede Supriatna, SH berkesempatan untuk membuka acara  secara resmi dengan ditandai dengan melepas balon bersama tokoh-tokoh NU. Supriatna juga menyampaikan selamat menyambut 100 Tahun atau 1 Abad lahirnya NU serta lewat perayaan ini bisa bersama-sama  menjaga dan membangun Buleleng lebih maju dan sejahtera. Kemudian, Supriatna juga berkesempatan untuk menyerahkan penghargaan Kepada Tokoh-tokoh NU yang berdedikasi penuh kepada Organisasinya. 

“Lewat Moment langka ini, mari bersama-sama NU sebagai masyarakat Buleleng menjaga hubungan harmonis, mendukung program-program pemerintah kabupaten Buleleng,  serta kita bisa selalu bergantengan tangan untuk menjadi perekat dan menjaga keharmonisan masyarakat di Kabupaten Buleleng”.

Ketua PWNU Prov. Bali KH. Abdul aziz mengajak kepada warga nahdiyin dalam harlah NU 1 Abad ini mari kita jaga keutuhan NKRI dan sebagai warga nahdiyin sudah sepantasnya kita harus menyenangkan para pendiri NU, dan apa yang harus kita berikan yang terbaik untuk organisasi NU. 

Kirab Panji NU yang di bawa segenap sahabat banser buleleng (dok.ali)

Pawai Kirab Panji NU 100 KM yang bertema “Merawat Jagat, Membangun Peradaban” dimulai dari Istiqlal Patas Gerokgak, lalu ke Seririt, menuju Kantor Kemenag Agama Kabupaten Buleleng, lalu ke Eks Pelabuhan Buleleng dan berakhir di Desa Pegayaman. 

Mars oleh Fatayat NU buleleng 

H. Maksum amin tokoh NU buleleng mendapatkan cinderamata dari ketua DPRD Buleleng Gede Supriatna SH

Ketua PC. Pergunu buleleng H. Lewa karma bersama pengurus dan siswa Madrasah Aliyah at taufiq

Pelantikan Fatayat NU buleleng

Para undangan kirab panji NU 100 KM buleleng

Pelepasan banner dan balon sebagai simbol kirab panji NU 100 KM dibuleleng di laksanakan selama 2 hari 

Dewan guru MA at taufiq dan siswa siswi bersama ketua PC. Pergunu buleleng H. Lewa karma

Sholawat nabi yang dilantunkan oleh Muslimat NU buleleng group sholawat al fajriana



Sumber : fanspage fb humas DPRD buleleng
Editor : Aly M

Post a Comment

0 Comments