Ticker

6/recent/ticker-posts

Pemuda Ansor wajib Menguatkan Peran Pemuda Dalam Membangun Buleleng Yang Religius-Nasionalis untuk Menyongsong Satu Abad NU

      Sabtu, 23 Januari 2021 / 10 jumadil-akhir 1442 H. Pemuda Ansor perlu memperkuat peran sertanya sebagai pemuda dalam membangun buleleng yg Religius dan Nasionalis, sebagai anggota pemuda Ansor harus bisa memberikan rasa aman dan nyaman bukan hanya dalam internal tapi secara external, anggota pemuda Ansor harus bisa memberikan rasa aman kepada siapapun baik sesama anggota Pemuda Ansor, masyarakat muslim ataupun non muslim ucap Abdul Karim Abraham ketua PC GP ANSOR Kabupaten Buleleng dalam sambutannya di acara Rapat Kerja Cabang II. 23/1



    Ketua PC GP Ansor meminta agar kader Ansor buleleng berkhidmat bukan karena siapa pimpinannya tapi berkhidmat benar benar karena ingin menjadi generasi penerus perjuangan ulama NU, artinya di saat pimpinan yang diikutinya sudah berhenti menjadi pimpinan maka jangan sampai kadernya pun berhenti dan tidak mau lagi bergabung secara struktural dalam organisasi, sebagai kader juga perlu mengikuti pendidikan" kaderisasi agar paham tentang berorganisasi terutama para pimpinan dan komandan satuan tegas sahabat ketua GP Ansor Cabang Buleleng. 

Acara ini di hadiri Ketua PCNU Kabupaten Buleleng H. Rahmat Al Baihaqi, Ketua MWC NU Kecamatan Banjar Ustad Sama'un Ahmad, RAPAT KERJA CABANG II PC GP ANSOR BULELENG di buka langsung oleh Ketua PCNU Buleleng, beliau berpesan agar kader Ansor tidak patah semangat dalam berkhidmah dan tetap terus berkhidmah siapapun pemimpinnya dan jangan berkhidmah karena  siapa pemimpinnya tapi berkhidmat untuk membesarkan NU, karena masa depan NU berada pada kader Ansor masa kini artinya NU yang akan datang tergantung bagaimana kader Ansor sekarang tegas H. Rahmat Al Baihaqi. 23/1










Sumber : Diding K

Editor : Aly MS

By Suport : amNU (air mineral nusantara)



Post a Comment

0 Comments