Aswajabuleleng ~ Selasa 17 Agustus 2021. Peringatan Hari Proklamasi Kemerdekaan RI yang ke-76 Kantor Kemenag Buleleng diwarnai oleh program kegiatan peduli dan berbagi kepada keluarga besar Kemenag Buleleng yang terpapar covid-19.
Kemenag Buleleng Dan Dharma wanita Persatuan Giat Ginasih (foto dok. Lewa.K) |
Kegiatan ini merupakan tindaklanjut dari program Kakanwil Kemenag Bali (Dr. Komang Sri Marheni, SAg.,MSi) yang dikenal dengan GeMa Bali dalam bentuk Berbagi Kasih (Ginasih). Program Ginasih ini disiapkan berupa paket sembako antara lain beras, minyak goreng dan mie instan senilai Rp.100.000,.
Adapun sumbernya merupakan partisipasi langsung dari ASN Kemenag Buleleng yang dikumpulkan secara sukarela untuk diberikan kepada warga Kemenag dna masyarakat yang terdampak oleh covid-19 baik yang terpapar (meninggal / opname / isolasi) dan yang ekonomi sulit.
Keluarga Besar Kemenag Buleleng Dharma Wanita Persatuan giat GEMA bagi Isoter (foto dok. Lewa.K) |
Usai Upacara siang ini Kepala Kantor Kemenag Buleleng (I Made Subawa, SE.MPd) didampingi Kasubag TU (Made Sarjana) dan para Kasi / Penyelenggara (Kasi Pendis H. Lewa Karma, Kasi Pendah Made Suparnada, Kasi Urah Ketut Ariawan, Penyelenggara PHU / Plt Kasi Bimas Islam H. Imam Safii, dan Penyelenggara Budha Luh Suniati) serta Ketua DWP Kemenag Buleleng (Era Subawa) juga perwakilan DWP Kemenag bertandang ke rumah warga Kemenag Buleleng.
Kunjungan pertama di Kampung Singaraja Jl. Semeru menjumpai ibu Halimah Murtafiqoh GPAI (Guru Agama di SMPN 3 Singaraja) pada seksi Pendis Kemenag Buleleng yang masih menjalani masa pemulihan selepas Isoter di Kampus Undiksha Jinengdalem. Saat penyerahan bantuan ini Kepala Kantor didampingi ketua ketua DWP menyerahkan dua paket sembako.
Kunjungan dilanjutkan menuju Desa Bungkulan untuk menjumpai keluarga almarhum bapak Samastalaja GPAH pada seksi Pendidikan Agama Hindu yang beberapa pekan lalu meninggal dunia terkonfirmasi covid-19. Pada sesi ini keluarga menerima tiga paket sembako dari Kemenag Buleleng.
Persiapan Giat Ginasih (foto.dok Lewa.K) |
Program ini akan terus berlanjut dan menyasar keluarga Kemenag Buleleng beserta masyarakat lainnya. Hal ini merupakan momentum untuk memeriahkan Peringatan Hari kemerdekaan RI yang ke-76 sekaligus sebagai bukti nyata kepedulian Kemenag Buleleng kepada ummat dan bangsa yang mengalami masalah kesulitan ekonomi juga mereka yang terkonfirmasi covid-19.
Subawa berpesan dengan program GeMa Bali dan Ginasih ini diharapkan mereka yang tertimpa musibah bisa tabah dan terus optimis dalam menjalani kehidupan. Seraya mengajak semua warga untuk terus taat dengan Prokes pencegahan covid-19, yaitu 5M+1D. Lebih lanjut, warga Kemenag harus bisa mnejadi teladan dalam membangun kepedulian sosial dan terus menjadi duta Prokes dimanapun berada. 17/8/2021
Editor : Aly masud, Diding, ellen
Klik : 👉 : Mubina tour Singaraja jl. Melati No. 15
👉 : NUsantara Loundry jl.melati 43
👉 : Service komputer Matrix Singaraja
👉 : jasa sopir dan sewa mobil
👉 : Baitul Khot Jasa Kaligrafi Profesional Bali
👉 : Sewa paket komplit pernikahan+tata rias+tenda dll. 6 juta sekitaran buleleng
0 Comments